Gojek akan Beri THR Lebaran untuk Driver Ojol

JAKARTA, sustainlifetoday.com – Perusahaan layanan transportasi daring Gojek menyatakan akan mematuhi imbauan Presiden Prabowo Subianto mengenai pemberian bonus hari raya bagi pengemudi ojek online (ojol).
Bonus tersebut akan disalurkan melalui program Tali Asih Hari Raya, yang diberikan dalam bentuk uang tunai kepada mitra driver yang memenuhi kriteria tertentu.
Presiden Gojek Catherine Hindra Sutjahyo menyampaikan bahwa bonus ini akan diberikan sebelum Hari Raya Idulfitri.
“Melalui program Tali Asih Hari Raya, Gojek akan menyalurkan Bonus Hari Raya dalam bentuk uang tunai kepada Mitra Driver yang memenuhi kriteria tertentu,” kata Catherine dalam keterangan tertulis, Senin (10/3).
Menurutnya, program ini bertujuan untuk memastikan para mitra driver dapat menjalani Ramadan dengan lebih tenang serta merayakan Idulfitri dengan kebahagiaan. Catherine menegaskan bahwa kemitraan dengan para driver menjadi prioritas utama Gojek, dan setiap tahun perusahaan berupaya menghadirkan program Ramadan yang memberikan manfaat bagi mereka.
Baca Juga:
- Tolak Berikan THR untuk Driver Ojol, Maxim: Tak Sesuai Regulasi!
- CPNS Hasil Seleksi 2024 ‘Nganggur’ sampai Oktober, Ini Respons Kemenpan RB
- BI Buka Layanan Tukar Uang Baru untuk Lebaran, Ini Jadwal dan Caranya
Keputusan Gojek ini selaras dengan arahan Presiden Prabowo, yang sebelumnya mengimbau seluruh perusahaan layanan transportasi daring untuk memberikan bonus hari raya bagi pengemudi dan kurir online. Pemerintah juga akan mengatur besaran bonus tersebut melalui surat edaran dari Menteri Ketenagakerjaan.
“Pemerintah mengimbau seluruh perusahaan layanan memberikan bonus hari raya dalam bentuk tunai sesuai dengan keaktifan kerja,” ujar Prabowo dalam jumpa pers di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (10/3).
Dengan adanya program ini, diharapkan kesejahteraan para mitra driver dapat meningkat, sekaligus memberikan apresiasi atas peran mereka dalam layanan transportasi daring di Indonesia.