Antam Raih Tiga Penghargaan ESG Initiative Award 2024

Jakarta, sustainlifetoday.com – PT. Antam Tbk berhasil meraih tiga penghargaan dalam ajang ESG Initiative Award (EIA) 2024. Acara penganugerahan penghargaan yang diberikan kepada perusahaan terbaik Indonesia dengan kinerja penerapan Environmental, Social, and Governance (ESG) terbaik ini diselenggarakan oleh SustainLife Today dan Business Update pada Kamis (8/8/2024) di Hotel Aryaduta Menteng, Jakarta.
Perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan ini berhasil meraih penghargaan dengan kategori Best Regulatory and Policy Advocacy, Best Biodiversity and Nature Conservation, dan Best Leader for ESG Initiatives yang diraih oleh Anas Safriatna, Ketua Tim ESG Antam.
Antam, dengan berbagai inisiatif keberlanjutan yang mereka lakukan menjadi bukti nyata bahwa perusahaan selalu mengedepankan aspek ESG yang memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat.
Mengusung tema “Advancing Sustainability Through Innovative Transformation”, ajang corporate rating tahunan ini mengajak seluruh pihak untuk terlibat aktif dalam proses transformasi yang inovatif guna mengoptimalkan penerapan berbagai aspek keberlanjutan di Tanah Air.
Sebelumnya, para ahli, pakar, pengamat serta profesional di bidang sustainability yang tergabung sebagai dewan juri EIA 2024 melakukan seleksi ketat dan evaluasi komprehensif untuk menentukan pemenang berdasarkan kinerja dan inovasi mereka melalui framework ESG. Terdapat sebanyak 24 kategori yang diperebutkan oleh perusahaan-perusahaan terbaik di Tanah Air dalam ajang ini. Kategori tersebut terdiri dari 10 kategori predikat korporat dan 14 kategori lainnya untuk predikat individual.
Direktur Utama SustainLife Today, Farhan Syah mengungkapkan bahwa ajang EIA 2024 merupakan langkah konkret untuk mendukung perusahaan-perusahaan di Tanah Air dalam menjalankan operasional bisnis yang berwawasan sustainability.
“Dengan adanya penghargaan ini, kami ingin mendorong para perusahaan untuk terus berinovasi dan memperkuat implementasi ESG dalam setiap aspek bisnis mereka. Harapannya, semakin banyak perusahaan yang terinspirasi untuk berkontribusi pada keberlanjutan, baik di sisi lingkungan maupun kesejahteraan sosial,” ujarnya.
Senada dengan itu, Direktur SustainLife Today, Ahmad Faqih Zuhair menyebut penghargaan ini memperkuat komitmen perusahaan-perusahaan Indonesia untuk terus berinovasi dan memberikan kontribusi yang berarti bagi keberlanjutan dan kesejahteraan masyarakat.
“Ini adalah pengakuan yang layak atas kerja keras dan visi jangka panjang para perusahaan yang mengikuti EIA 2024 dalam membangun masa depan yang lebih berkelanjutan dan inklusif bagi semua pihak yang terlibat,” pungkasnya.