Rayakan HUT RI, POLYTRON Luncurkan Motor Listrik Fox-R Limited Edition

Jakarta, sustainlifetoday.com – Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia ke-79, POLYTRON meluncurkan Fox-R Limited Edition, sebagai hasil kolaborasi eksklusif dengan seniman internasional Darbotz. Kolaborasi ini mengusung tema #SemangatMonsterPerubahan, yang terinspirasi oleh semangat generasi muda Indonesia untuk terus berinovasi dan mendorong perubahan positif.
Fox-R hadir dengan desain ergonomis yang modern, menawarkan tidak hanya penampilan yang menarik tetapi juga kenyamanan dalam penggunaan. Kendaraan ini dilengkapi dengan berbagai teknologi canggih yang mendukung fungsionalitas dan mobilitasnya. POLYTRON sangat memprioritaskan aspek ‘go green’, mendukung konsep zero emisi, efisiensi waktu dan pemanfaatan energi listrik secara optimal.
Motor listrik POLYTRON Fox-R menjadi pilihan populer di kalangan konsumen yang peduli terhadap lingkungan. Motor POLYTRON telah diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia yang semakin sadar akan pentingnya teknologi ramah lingkungan untuk mengurangi polusi udara dan dampak negatif terhadap lingkungan.
Fox-R memang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan mobilitas harian dengan jarak tempuh hingga 130 KM. Kendaraan listrik ini menawarkan pengalaman berkendara yang setara dengan kendaraan konvensional berbasis BBM, namun dengan berbagai keuntungan tambahan. Fox-R bisa mencapai kecepatan maksimum hingga 95 KM/h dengan power sebesar 3000 watt dan memakai baterai berkekuatan 3,7 kWh.
Khusus untuk edisi ini, aplikasi Polytron EV hadir dengan tema bernuansa hitam dengan desain eksklusif Darbotz yang memungkinkan penggunanya memantau daya baterai, melihat lokasi motor dan riwayat jarak tempuh. Motor ini juga tetap menggunakan sistem penyewaan baterai dengan biaya Rp 200.000,- per bulan.
Head of Corporate Communication POLYTRON, Diantika menyatakan bahwa mereka ingin menghadirkan produk yang fungsional dan memiliki pesan kuat bagi anak muda di bulan kemerdekaan. Melalui #SemangatMonsterPerubahan, mereka berharap motor ini dapat menginspirasi generasi muda untuk berinovasi, membawa perubahan positif bagi bangsa, dan menjaga lingkungan dengan menggunakan kendaraan bebas polusi.
“Kami berharap kolaborasi ini dapat menginspirasi lebih banyak anak muda Indonesia untuk berani berkreasi dan berinovasi. Terima kasih atas dukungan semua pihak dalam peluncuran ini, dan mari bersama-sama menyebarkan #SemangatMonsterPerubahan,” ujar Diantika.
Head of Product POLYTRON EV, Ilman Fachrian Fadly menyatakan, bahwa Fox-R Limited Edition X Darbotz dirancang dengan perhatian penuh pada detail untuk memastikan setiap aspeknya tidak hanya sesuai dengan karakter anak muda tetapi juga memberikan pengalaman berkendara yang optimal.
Hingga saat ini, POLYTRON telah berhasil menjual hampir 20 ribu unit motor listrik di seluruh Indonesia dengan POLYTRON Fox-R mendominasi sebanyak 83% dari total penjualan. Pada awal tahun 2024, Fox-R juga sempat mendapatkan penghargaan rekor MURI sebagai motor listrik dengan perjalanan terjauh dari Jakarta hingga ke Bali sejauh 1.333 KM. Saat ini, POLYTRON telah memiliki total 66 showroom dan 15 titik charging station yang tesebar di seluruh Indonesia.