BPJS Kesehatan Sabet Tiga Penghargaan Bergengsi di ESG Initiative Awards 2025
JAKARTA, sustainlifetoday.com – BPJS Kesehatan mencatat pencapaian penting dalam penguatan tata kelola dan praktik keberlanjutan melalui raihan tiga penghargaan pada ESG Initiative Awards 2025 yang diselenggarakan oleh SustainLife Today di Ballroom Hotel Mega Anggrek, Jakarta, Jumat (28/11). Penghargaan ini menegaskan posisi BPJS Kesehatan sebagai lembaga publik yang terus berinovasi dalam mewujudkan layanan kesehatan yang berkualitas, inklusif, dan berkelanjutan.
Dalam ajang yang menjadi barometer implementasi ESG di tingkat nasional tersebut, BPJS Kesehatan meraih tiga kategori penghargaan, yakni Best ESG Governance & Risk Management Practice dengan predikat Diamond, Sustainable Supply Chain & Ethical Sourcing dengan predikat Gold, serta Best CEO for ESG Initiative yang diraih oleh Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron Mukti, dengan predikat Gold.
Tiga penghargaan tersebut menjadi bentuk pengakuan atas upaya BPJS Kesehatan dalam memperkuat tata kelola organisasi, menetapkan standar keberlanjutan dalam rantai pasok, serta mendorong kepemimpinan yang berorientasi pada dampak jangka panjang bagi peserta dan ekosistem jaminan kesehatan nasional.
Direktur Perencanaan dan Pengembangan BPJS Kesehatan, Mahlil Ruby, menyampaikan apresiasinya atas penghargaan ini.
“Program JKN yang kami jalankan sejalan dengan visi BPJS Kesehatan untuk menghadirkan jaminan kesehatan yang berkualitas dan berkelanjutan sehingga makin dipercaya oleh seluruh masyarakat Indonesia. Kami yakin dengan tata kelola yang diterapkan, bisa memastikan keberlangsungan program dan peserta bisa terus merasakan manfaat dari hadirnya JKN,” kata Mahlil.
Ia menambahkan bahwa penilaian ini menjadi dorongan bagi BPJS Kesehatan untuk terus memperkuat nilai keberlanjutan.
“Penghargaan yang didapat juga menjadi indikator bahwa tata kelola BPJS Kesehatan memberikan dampak nyata bagi keberlangsungan program dan peserta. Melalui penghargaan ini, kami berkomitmen untuk menjaga kepercayaan publik melalui peningkatan kualitas layanan dan penguatan nilai keberlanjutan dalam seluruh proses bisnis organisasi,” tegas Mahlil.
Sebagai informasi, ESG Initiative Awards 2025 mengangkat tema “Transforming Risk into Opportunity Through ESG Strategy”. Acara ini dihadiri para pimpinan BUMN, perusahaan nasional, lembaga keuangan, regulator, akademisi, praktisi keberlanjutan, serta perwakilan media. Kehadiran para pemangku kepentingan dari berbagai sektor menunjukkan meningkatnya komitmen terhadap penerapan ESG sebagai bagian dari strategi bisnis jangka panjang.
Ketua Penyelenggara ESG Initiative Awards 2025, Farhan Syah, dalam pernyataan persnya menegaskan bahwa ESG kini memegang peran penting dalam menghadapi dinamika bisnis modern.
Baca Juga:
- ESG Initiative Awards 2025 Resmi Digelar, Dorong Transformasi Keberlanjutan di Dunia Usaha Indonesia
- Spesies Nyamuk Malaria Diprediksi Meluas Akibat Pemanasan Global
- ECOTON: Mikroplastik dari Sampah Pakaian Cemari Sungai dan Ganggu Ekosistem
“ESG bukan lagi sekadar pemenuhan regulasi atau tren global, tetapi menjadi fondasi ketahanan dan daya saing perusahaan,” ujar Farhan.
Ia menjelaskan bahwa tahun ini para peserta menghadirkan berbagai inisiatif yang tidak hanya inovatif, tetapi juga memberikan kontribusi nyata terhadap lingkungan, masyarakat, dan tata kelola perusahaan.
“Melalui ESG Initiative Awards 2025, kami ingin mendorong perusahaan agar mampu mengubah tantangan lingkungan, sosial, dan tata kelola menjadi peluang strategis yang menciptakan dampak positif, baik bagi bisnis maupun masyarakat,” tambahnya.
Proses penjurian ESG Initiative Awards 2025 dilakukan secara independen oleh dewan juri yang terdiri atas delapan pakar keberlanjutan, yaitu Herry Ginanjar, S Herry Putranto, S Suripno, Ir Subkhan, Ari Tjahjanto, Hasanuddin, Dewi Hanggraeni, dan Haryono Soeparno. Para juri memberikan penilaian berdasarkan evaluasi komprehensif yang mencakup aspek lingkungan, sosial, dan tata kelola, memastikan proses penjurian berlangsung kredibel, objektif, dan berintegritas.
ESG Initiative Awards diharapkan dapat memperkuat ekosistem keberlanjutan nasional melalui pengembangan pemikiran, inovasi, dan implementasi strategis yang relevan dengan kebutuhan industri di Indonesia.
